Kapan KJP Cair Bulan September 2024? Simak Jadwal dan Jumlah Nominal Sekali Terima, Lengkap Cara Pencairan
--
INFONITY - Pada rangkuman pembahasan kali ini, kami akan menyampaikan beberapa informasi mengenai Kapan KJP Cair Bulan September 2024. Sudah tak sabar dengan pembahasannya? Yuk langsung saja kalian simak uraian penjelasan pada bagian berikut. Jangan sampai ada informasi yang ketinggalan ya.
Memasuki September, banyak yang menantikan kapan cairnya dana KJP Plus September 2024. Berikut ini informasi mengenai jadwal pencairan KJP Plus September 2024 dan bagaimana cara pencairannya.
Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus menurut Jakarta.go.id adalah program strategis Pemprov DKI Jakarta guna memberikan akses kepada warga Jakarta usia sekolah (6 hingga 21 tahun) dari keluarga tidak mampu.
Tujuan pemberian KJP Plus ini adalah, agar warga usia sekolah dapat menuntaskan pendidikan wajib belajar 12 tahun atau menuntaskan Program Peningkatan Keahlian yang Relevan.
Jadwal Pencairan KJP Plus September 2024 dan Cara Ceknya
Biasanya, dana KJP akan langsung ditransfer ke nomor rekening masing-masing siswa yang berhak mendapatkan dana KJP Plus, melalui Bank DKI.
Bantuan dana pendidikan KJP Plus ini kemungkinan akan ditransfer mulai dari tanggal 5 hingga 15 September 2024.
Oleh karena itu, untuk memastikan kapan pastinya jadwal penerimaan KJP Plus, termasuk status penerimaan, para siswa dapat mengunjungi situs kjp.jakarta.go.id.